Sindang Reret


Sindang Reret Lembang Tempat Wisata Di Bandung ini adalah salah satu kawasan wisata Favorit dan Populer destinasi wisata yang sangat legendaris dan Sensasional.

Sindang Reret Lembang terletak di areal perkebunan daerah Cikole Lembang yang merupakan kawasan wisata alam di Bandung yang memiliki panorama serta keindahan yang sangat luar biasa.Berada di kaki gunung yang fenomenal Tangkuban Perahu,maka sudah bisa dipastikan tempat wisata di Bandung ini menawarkan sensasi wisata di kawasan berudara dingin dan pemandangan yang indah dengan Background hutan pinus yang tinggi menawan serta kabut tebal yang siap menghampiri.

Fasilitas Sindang Reret Lembang

Sindang Reret Bandung di daerah lembang ini dibangun di atas luas areal sekitar 70 hektar.Dengan mengedepankan konsep wisata alam daerah seputar pegunungan tangkuban perahu,maka tempat ini selain terkenal sebagai pusat wisata kuliner khas sunda,akan tetapi juga menyediakan berbagai fasilitas sebagai tempat wisata keluarga maupun acara atau kegiatan wisata lainnya Syang berskala besar seperti gathering perusahaan secara outdoor.

Berikut adalah Fasilitas Sindang Reret Lembang yang tersedia :

1.Restaurant

Restoran Sindang Reret Lembang yang berlokasi di kawasan wisata Lembang ini dikenal sebagai rumah makan jagonya menu kuliner khas sunda yang dijamin cita rasanya yang nikmat dan lezat,dengan menu andalan seperti Karedok,aneka ragam olahan masakan Ikan Gurame dan ikan mas.

Restoran di Lembang ini,selain memiliki kapasitas 300 orang,juga memiliki 10 saung-saungan yang tiap saungnya mampu memuat 10 orang.

2.Hotel

Hotel Sindang Reret Cikole Lembang menawarkan banyak fasilitas yang akan memberikan kenyamanan bagi wisatawan yang bermalam di tempat ini.Dilengkapi dengan fasilitas sebagai pusat bisnis,concierge,ballroom,resto,meeting room,ruang konferensi,brankas,parkir kendaraan,dapur serta toko obat,juga kamar tidurnya sudah dilengkapi dengan Tv kabel,Shower serta Wifi.

3.Wahana Kid Adventure

Sindang Reret Lembang juga tak lupa menyediakan tempat wisata keluarga ini dengan berbagai macam permainan bagi anak-anak yang sangat menarik dan menantang.

4.Mini Zoo

Dengan background alam terbuka sekitar pegunungan tangkuban perahu yang indah,konsep mini zoo tentunya sangat menarik minat wisatawan untuk bersantai,bermain di lokasi ini tanpa kegerahan.

5.Mini Farm

Memberikan kenyamanan serta pemandangan yang asri buat para pengunjung,maka sindang reret lembang juga dilengkapi dengan mini farm yang sangat cocok dijadikan tempat bersantai.

6.Camping Ground

Memiliki luas areal yang sangat luas,menjadikan obyek wisata di lembang ini sebagai tempat terbaik buat melakukan kegiatan camping.Merasakan sensasi dinginnya malam di kawasan ini dengan cara tidur dan bersantai di alam terbuka,dijamin akan menjadi pengalaman yang tidak akan terlupakan.

7.Outbond.

Sindang Reret Lembang Outbond adalah sensasi berwisata atau berlibur yang wajib anda coba.Menikmati alam pegunungan yang indah serta asri sambil berjalan menyusuri kawasan wisata kaki pegunungan tangkuban perahu,dijamin keringat akan keluar dan pikiran serta perasaan akan menjadi terang,segar dan fresh kembali.

8.Berkuda

Pusat wisata ini juga dilengkapi dengan jalur berkuda,sehingga bagi anda yang mau mencoba berpetualang menyusuri areal kawasan sindang reret,maka dengan cara berkeliling sambil menaiki kuda akan menjadi sesuatu yang sangat mengasikan dan istimewa.

Alamat dan No Telpn Sindang Reret Lembang

Jln.Raya Cikole Km 22 Lembang Bandung -Jawa Barat
Telpn (022) 2786500

Rute Jalan dan Peta Lokasi Sindang Reret Lembang
Sindang Reret Lembang

Sindang Reret Lembang

Demikianlah Informasi tentang Tempat Wisata Di Bandung yang Populer dengan nama Sindang Reret Lembang

Sumber referensi : sindangreret.com